7 Tips Merapikan Gigi Secara Alami Tanpa Behel

7 Tips Merapikan Gigi Secara Alami Tanpa Behel

Semua orang pasti menginginkan giginya tampak rapi. Sebab senyum yang natural dan tampak bahagia dengan memperlihatkan tatanan gigi yang bersih dan tentunya rapi akan membuat penampilan menjadi semakin menarik serta akan terlihat sedap di pandangan mata.

Untuk mendapatkan keadaan seperti itu diperlukan perhatian dan perlakuan khusus dari diri kita sendiri.

Naah, cara untuk merapaikan gigi secara alami bisa dilakukan di rumah jika kita mau memperlajari karakteristik dari gigi dan bahan alami  yang bisa digunakan.

Berikut  ada beberapa cara yang bisa dijadikan sebagai bahan referensi pada saat anda akan merapikan gigi secara alami. Lalu apa saja langkah-langkah itu? Mari kita simak langsung..!!

1. Menggunakan Tangan
Looh, kok mengunakan tangan? Ia guys menggunakan tangan. Karena tangan merupakan alat yang fleksibel jika dimasukkan ke bagian dalam mulut dan bisa menjangkau sampai ke bagian dalam dengan menggunakan jari-jari kita.

Sebelum melakukan cara ini hendaknya anda mencuci terlebih dahulu tangan anda supaya terbebas dari kuman/bakteri yang menempel selama anda beraktivitas. Gunakan bagian jari yang anda anggap nyaman untuk digunakan. Dorong bagian gigi yang ingin anda rapikan dan tahan hingga beberapa menit.

Lakukan cara ini minimal sehari 2 kali dalam sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Hindari Menghisap Permen Bertongkat
Sering kali hal ini menjadi kebiasaan kita sehari-hari. Ternyata kebiasaan mengemut permen, mengemut jempol atau pun mengemut benda-benda padat lainnya tanpa kita sadari akan membuat gigi menjadi tidak rapi dan tidak rata. Benda-benda yang terlalu lama di dalam mulut akan mempengaruhi kondisi fisik dari gigi kita.

Biasanya gigi akan cenderung menjadi condong ke bagian depan dan lama kelamaan akan terlihat tonggos.

Hal serupa lainnya juga sering kita lakukan seperti kebiasaan menggigit pulpen, meniup permen karet yang bisa menyebabkan suatu tekanan di dalam mulut. Sebaiknya anda menghentikan kebiasaan buruk ini karena bisa mempengaruhi kesehatan gigi anda.

3. Hindari Memangku Wajah
Memnangku wajah dalam waktu tertentu, apalagi jika sering dilakukan sepanjang hari akan mempengaruhi kondisi kerapian gigi. Secara tidak sengaja dan tidak sadar bagian gigi yang berinteraksi langsung dengan tangan akan terdorong ke dalam sehingga dalam jangka waktu tertentu letak gigi menajdi tidak beraturan.

Kita sering melakukan kebiasaan memangku wajah ketika kita sedang santai ataupun melamunkan suatu hal seperti masalah-masalah yang sedang dihadapi di rumah,  kantor, kampus, sekoolah dan lain sebagainya.

Sebaiknya anda hindari kebiasaan itu. Terlihat sepele memang, tapi nantinya akan timbul pengaruh besar yang bisa merugikanbagi diri anda sendiri.

4. Hindari Tidur Telungkup
Tidur telungkup sama artinya anda membiarkan bagian sebelah pipi dan dagu kita menempel pada bantal sehingga tanpa kita sadari gigi akan terdorong. Dalam jangka waktu panjang, hal tersebut akan membuat gigi anda berantakan.

Namun kita tidak tahu penyebab yang sebenarnya kita lakukan sehari-hari.

Jadi, disarankan untuk anda supaya menghindari cara tidur seperti ini karena dapat merusak kerapian gigi anda. Dari hal sepele seperti itulah ternyata bisa menyebabkan hal-hal yang tidak kita inginkan dan tidak kita sadari.

Oleh kerana itu, tinggalkanlah kebiasaan buruk ini untuk menghindari resiko-resiko yang bisa merugikan anda

5. Menggunakan Lidah
Menginginkan gigi menjadi terlihat rapid an pada saat tersenyum terlihat seperti iklan pada pasta gigi, maka anda bisa memenfaatkan lidah anda untuk mendorong-dorong bagian-bagian gigi yang  ingin dirapikan.

Namun, untuk mendapatkan hasil yang maksimal diperlukan penanganan secara rutin yang harus rajin untuk dilakukan dalam jangka waktu tertentu.

Perlu diingat, jangan anda berharap ini bisa dilakukan dengan instan, karena memang cara alami itu membutuhkan proses yang memakan waktu yang lama, tetapi tidak ada resiko ataupun efek samping dari hal ini karena dilakukan secara alami.

Jadi, yang perlu anda lakukan adalah meluangkan sedikit waktu anda di sela-sela kesibukan dan aktivitas anda sepanjang hari selama beberap menit saja. Poin yang palig penting dilakukan secara terus menerus dan konsisten.

6. Buah-Buahan
Tahukah anda, selain enak  untuk dimakan, ternyata buah-buahan juga bisa digunakan untuk membantu merapikan gigi yang terlihat kurang rata dan berantakan.

Buah-buahan yang bisa anda gunakan untuk merapikan gigi haruslah buah yang mempunyai tekstur padat sperti apel, pear, jambu dan lai sebagainya. Kerana tekstur padat tersebut akan bisa digunakan untuk mendorong bagian-bagian gigi yang tidak rata. Cara ini cukup mudah dan efisien.

Tempelkan buah-buahan yang sudah anda cuci bersih pada bagian gigi yang  ingin dirapikan, tunggu sampai beberapa menit agar terjadi interaksi.

Selanjutnya anda bisa langsung memakan buah tersebut. Lakukan cara ini pada saat anda sedang makan buah.

Satu hal yang perlu anda perhatikan adalah cara ini hanya bisa diterapkan pada bagian gigi yang mudah untuk  dijangkau saja,  yakni pada gigi bagian depan baik atas maupun bawah.

Untuk bagian gigi dalam tidak mungkin anda bisa terapkan menggunkan cara ini karena tidak mungkin buah-buahan dengan ukuran kepala tangan bisa masuk ke mulut dalam keadaan utuh.

7. Sendok Kayu
Sendok kayu sering digunakan sebagai souvenir ataupun pajangan dirumah. Namun kali ini sendok kayu juga digunakan untuk merapikan gigi secara alami.

Caranya adalalah dengan merebus terlebih dahulu sendok kayu bersamaan dengan nasi pada saat masih dalam keadaan setengah matang. Bisa juga anda rebus sendiri menggunakan air sampai mendidih.

Selanjutnya  anda bisa mengangkat sendok kayu tersebut dan langsung menggunakannya untuk mendorong bagian gigi yang tidak rata. Bisa di dorong dari bagian luar ataupun bagian dalam, disesuaikan dengan gigi anda.

Ketika anda sedang mendorong gigi, tahan kurang lebih dalam kurun waktu satu sampai dua menit. Hal ini bertujuan agar gigi bisa cepat terdorong sesuai dengan keinginan anda. Suhu panas pada sendok digunakan untuk melunakkan bagian gigi.

Lakukan terus hal ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.



Baca Juga:


Post a Comment

Previous Post Next Post